Futsal SMAN 1 Sekincau merupakan salah satu ekstrakurikuler unggulan yang ada di SMAN 1 Sekincau. Ekstrakurikuler ini memiliki banyak siswa siswi yang ikut serta secara aktif di dalamnya. Futsal SMAN 1 Sekincau juga turut aktif dalam berbagai kegiatan perlombaan, salah satunya adalah turnamen Piala Smart Fren Tingkat Kabupaten Lampung Barat dan Pesisir Barat yang di adakan Di GOR Aji Saka Liwa.

Dalam turnamen tersebut Tim Futsal SMAN 1 Sekincau sempat menang dalam putaran ke 1-4 sebelum akhirnya kalah dalam Seminggu Final. Akan tetapi pada perebutan juara ke 3, tim futsal SMAN 1 Sekincau memperoleh juara ke 3 dengan melawan SMKN 1 Kebun Tebu. Tentu hal ini merupakan salah satu tahapan dalam menoreh prestasi.

Terus semangat untuk menorehkan berbagai prestasi dan kemenangan di perlombaan perlombaan berikutnya.